Sarana Hidayah Online » Do'a dan Dzikir
Deskripsi: Dalam senyap malam, saat dingin perlahan menggigit tulang, kala lentera fajar mulai mengerjap-ngerjap sedia, itulah saat-saat doa dikabulkan. Allah pun turun ke langit dunia di sepertiga malam yang terakhir. Hamba-Nya yang berdoa akan dikabulkan. Hamba-Nya yang memohon ampun akan diampunkan. Doa pertanda hamba menyadari betapa hina-dinanya dirinya di hadapan Allah yang Maha Pencipta. Betapa miskin, fakir dan butuhnya ia kepada Ar-Rahman ar-Rahim. Betapa ia sejatinya tak punya apa-apa kecuali yang diberikan oleh Al-Karim. Betapa ia hanyalah makhluk yang diciptakan dari air yang hina. Jika bukan karena keimanan dan kasih sayang-Nya, tentulah ia menjadi hamba-hambaNya yang merugi.Karena doa adalah ibadah, tak ayal ia pun membutuhkan teladan dari Nabi, menyangkut etika, adab, tata caranya dan waktu-waktu yang utama. Buku ini selain mengupas berbagai persoalan seputar doa, juga mengupas kisah-kisah nyata tentang doa yang dikabulkan. Mulai dari zaman Nabi, para sahabat hingga para ulama. Dengan bukti, keyakinan pun akan makin kokoh. Semoga semua cerita nyata itu makin menebalkan keimanan kita betapa Allah tak pernah memungkiri janji-Nya. Produk terkait klik disini |
Keranjang Belanja Anda masih kosong. Silakan pilih dan dapatkan Buku-buku Agama Islam yang menarik untuk dimiliki!
Saat ini terdapat 2032 judul buku. Ada 8 buku baru agama Islam dalam 7 hari terakhir. Bila Anda masih ragu untuk mulai berbelanja klik di sini untuk mempelajari Tata Cara Belanja! |